Kamis, 18 September 2014

My Identity

Hai, nama saya Vienchenzia Oeyta Dwitama Dinatha, lahir pada tanggal 29 Oktober 1996 di Banjarmsin. Saya merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Setelah saya lulus sekolah, saya memilih untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Tarumanagara (UNTAR) pada jurusan psikologi. Walaupun ada beberapa universitas di Banjarmasin, namun saya lebih tertarik untuk mendaftarkan diri di UNTAR karena terakreditasi A.


Lalu, kenapa saya lebih memilih Psikologi?

Pada awalnya saya ingin mempelajari fashion design tetapi orangtua berpendapat bahwa hal  itu bisa dipelajari dengan khursus. Selain design, saya juga menyukai psikologi. Saya suka membahas hal-hal berbau psikologi dengan teman, seperti abnormalitas. Ketertarikan saya terhadap psikologi muncul sejak SMP, namun saya baru mengetahui makna psikologi sejak SMA. Hal inilah yang membuat saya ingin belajar lebih dalam lagi mengenai psikologi.
Saya juga termotivasi dari salah satu blogger yang membahas mengenai psikologi. Beliau tidak pernah membahas identitas pribadinya, misalnya nama. Pembahasan yang beliau sampaikan dalam blog sangat menarik, bukan hanya saya saja yang menyukai tetapi sangat banyak. Bahasa yang digunakan pun mudah untuk dipahami sehingga banyak umat awam yang dapat memahaminya dengan baik.

Sekian perkenalan diri saya, semoga Anda mendapatkan gambaran akan saya seperti yang saya harapkan. Terima Kasih.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Vienchenzia Oeyta untuk tampilan blog nya udah bagus, tpi akan lebih bagus lagi kalau profil kamu di kasih foto kamu agar kita bisa tau kamu yang mana :)

Unknown mengatakan...

Vienchenzia Oeyta design blognya sudah bagus koq, cuman mau kasih tambahan aj sih , saya setuju dgn sodari cuman lampirkan fotonya supaya ada yang kenal sama anda . Terus sering update berita2nya thx.

 

Design By:
SkinCorner